Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pupuk Organik dari Limbah Kulit Jambu Mete

Pupuk Organik dari Limbah Kulit Jambu Mete - Dalam proses pembuatan pupuk organik bisa menggunakan bahan dasar dari berbagai limbah ternak maupun limbah pertanian. 

Pupuk Organik dari Limbah Kulit Jambu Mete

Dan salah satu bahan dasar dari berbagai limbah pertaian untuk membuat pupuk organik yaitu dengan memanfaatkan limbah jambu mete, atau lebih tepatnya limbah kulit mete.

Pohon Jambu Mete sendiri sebenarnya bukan tanaman asli Indonesia, tetapi berasal dari Brasil. Pohon jambu mete di Indonesia banyak sekali dimanfaatkan, antara lain biji mete atau kacang mete yang biasa diolah menjadi cemilan dengan nilai jual cukup tinggi, getah pada kulit pohon yang bisa menjadi bahan tinta dan masih banyak lagi olahan makanan dari buah mete.

Bagi kalian yang ingin membuat pupuk organik dengan bahan baku limbah kulit mete yang perlu kalian siapkan pertamakali adalah kulit jambu metenya.

Kulit mete sebagai bahan baku utama dipotong-potong kecil-kecil lalu ditumbuk dan jemur di bawah sinar matahari. Proses tadi bertujuan agar kulit mete berpisah dengan CNSL-nya, langkah selanjutnya buat bak dengan kapasitas 1 ton limbah kulit mete.

Komposisi pupuk organic dari limbah kulit mete adalah 1 ton limbah kulit mete, 50 kg kotoran sapi yang sudah kering, 50 kg dedak dan 50 kg sekam. Campur bahan-bahan tersebut hingga rata dan campur dengan  EM4 / Orgadec yang sudah dicampur dengan larutan gula merah.

Tutup rapat campuran tadi, pengecekan dilakukan setiap 3 hari dan lakukan penggarukan bahan.
Proses pembuatan pupuk ini membutuhkan waktu sekitar 2-3 minggu.

Dari hasil pembuatan pupuk organik dari limbah kulit mete ini memiliki kandungan antara lain N-total 1,08 %, P2O5-total 0,90 me/100 g, K2O-total 1,30 me/100 g, CaO-total 1,79 me/100 g dan kadar air 7,76 %.

Pupuk organik dari limbah kulit jambu mete ini sudah diuji coba dalam tanaman jagung varietas Bima-3 dan Sukmaraga, dengan menggunakan pupuk organik limbah kulit mete 2 ton/ha ditambah pupuk P dan K mampu mendongkrak produktifitas menjadi 5,6 ton/ ha.

Demikian cara membuat kulit jambu mete menjadi pupuk organik, semoga dapat menginsiprasi kalian dalam melakukan aktivitas usahatani pertanian.

Post a Comment for "Pupuk Organik dari Limbah Kulit Jambu Mete"