Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Membuat Pakan Ayam Pedaging dan Broiler

Membuat Pakan Ayam Pedaging dan Broiler - Untuk menekan biaya dalam melakukan budidaya ayam pedaging atau ayam broiler bisa dilakukan dengan cara membuat pakan sendiri. 

Cara Mudah Membuat Pakan Ayam Pedaging dan Broiler

Untuk membuat pakan alternatif ayam pedaging dan ayam broiler ini cukup mudah dan banyak cara yang bisa digunakan oleh peternak, yang paling penting dan harus diperhatikan adalah kandungan dari pakan alternative yang akan kita buat.

Berikut ini bahan-bahan untuk membuat pakan ayam pedaging atau boiler. Catatan: bahan-bahan dibawah ini untuk proses pembuatan pakan sebanyak 100 kg, jika ingin membuat lebih banyak atau sedikit silahkan sesuaikan berdasarkan contoh dibawah

Untuk stater bahan-bahanya adalah jagung 60 kg, bekatul 2 kg, tepung gaplek 2 kg, tepung ikan 13,5 kg, tepung darah 3 kg, kedelai 7 kg, bungkil kelapa 5 kg, tepung daun pepaya 2 kg, bungkil biji kapuk 1kg tepung bulu unggas 4 kg , premix 0,5 kg.

Sedangkan untuk finisher, sediakan jagung 50 kg, bekatul 7 kg, sorgum 10 kg, tepung gaplek 5 kg, tepung ikan 3 kg, tepung darah 3 kg, kedelai 9 kg, bungkil kelapa 5 kg, bungkil biji kapuk 0,5 kg, tepung daun pepaya 2,5 kg, tepung bulu ayam 2,5 kg, minyak kelapa 1 kg , premix 0,5 kg.

Jika bahan-bahan sudah disiapkan tinggal kita mau membuat bentuk atau jenis yang bagaimana, apahkan bentuk tepung, Bentuk crumbles (butiran pecah) atau Membuat konsentrat. Dari 3 jenis tersebut memiliki kekurangan dan kelebihan sendiri-sendiri.

Membuat Pakan Bentuk Tepung

Untuk membuat pakan bentuk tepung sangat sederhana, tinggal semua bahan diatas digiling hingga menjadi tepung lalu campur semua bahan hingga rata. 

Hal yang perlu diingat dengan member pakan model ini tidak akan efektif karena ayam bisa memilih-milih pakan yang disukai, sehingga nutrisi jadi kurang terpenuhi.

Membuat Pakan Bentuk Crumbles (Butiran Pecah)

Pembuatan pakan bentuk crumbles tidak jauh beda dengan bentuk tepung, hanya saja setelah di campur, bahan-bahan tadi dikukus atau di uap dengan panas antara 80-900c. Untuk membuat butiran bisa menggunakan ayakan lalu ditekan sehingga membuat butiran, jemur pakan hingga kering.

Membuat Pakan Bentuk Pellet

Proses pembuatan sama dengan bentuk crumbles hanya saja untuk membuat pentuk pellet menggunakan gilingan daging atau sejenisnya.

Untuk mengawetkan pakan tersebut agar tidak mudah rusak dan bau tengik bisa menggunakan BHA (Butiylated hydroxy anisol), BHT (Butylated Hydroxy toluen), Gropyl Gallate, Oktyl Gallate, Tokoferol, Etoksikusin dll dengan dosis 0,1% jumlah pakan.

Post a Comment for "Cara Mudah Membuat Pakan Ayam Pedaging dan Broiler"