Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengenal Pentingnya Melakukan Aktivitas Berwirausaha

Mengenal Pentingnya Melakukan Aktivitas Berwirausaha - Tak dapat dipungkiri, menjadi pekerja kerap menjadi pilihan bagi masyarakat ketimbang membuka usaha sendiri.  

Mengenal Pentingnya Melakukan Aktivitas Berwirausaha

Kondisi sulitnya lapangan kerja terbukti tidak  mempengaruhi keputusan untuk memilih profesi sebagai pekerja. Alhasil tak banyak kalangan muda yang akhirnya terjun berwirausaha, menciptakan lapangan kerja sendiri.

Sementara menilik kembali pengertian wirausaha, kata kewirausahaan sebagai padanan kata bahasa Inggris ‘entrepreneurship’, mengacu pada karakteristik atau sifat yang dimiliki oleh entrepreneur atau wirausaha. Entrepreneurship sendiri berasal dari bahasa perancis yaitu ‘entreprende’ yang berarti petualang, pencipta dan pengelola usaha.

Dalam menentukan profesi yang akan ditempuh setelah menamatkan pendidikan, seringkali seseorang mempertimbangkan besarnya penghasilan yang akan diterima disamping juga faktor lain seperti jenjang karir dan pengembangan pribadi. 

Pertimbangan profesi atas dasar besarnya penghasilan tersebut tidak berdiri sendiri, melainkan dikaitkan dengan risiko yang dihadapi sesuai pilihan tersebut.

Seperti diketahui, kegiatan wirausaha sangat erat kaitannya dengan risiko usaha. Risiko tersebut menjadi salah satu penyebab keengganan orang untuk berwirausaha. 

Faktor penghambat lainnya, wirausaha identik membutuhkan modal besar, pendapatan tidak pasti,  jam kerja panjang dan tidak tentu, kompetisi lebih berat serta tanggung jawab besar.

Tak heran jika orang yang akhirnya terjun memilih profesi wirausaha adalah orang-orang yang memiliki pengetahuan cukup tentang wirausaha serta memiliki sikap positif terhadap profesi ini.  

Karena pada dasarnya juga tidak sedikit keuntungan yang bisa didapatkan dari berwirausaha. Diantaranya adalah kesempatan berekspresi dalam mengejar impian atau gagasan sendiri.

Dengan membuka usaha sendiri, terbuka kesempatan menjadi pemimpin disamping juga peluang yang luas tak terhingga.

Profesi wirausaha juga dapat dilalui dengan bekerja secara lebih fleksibel, kebebasan tanggung jawab, dan keluwesan serta kepuasan ketika menggapai impian. 

Sementara modal awal yang sering ditakutkan untuk memulai usaha, sebenarnya tidak selalu identik dengan ketersediaan uang (fresh money), melainkan lebih kepada bagaimana caranya memanfaatkan peluang dan waktu yang ada.

Namun, tentu saja untuk mencapai hal tersebut diperlukan beberapa sikap mental positif. Agar berhasil mencapai impiannya seorang wirausahawan harus mandiri, berani, kreatif dan inovatif, motivasi tinggi, disiplin, berfikir positif, dan serta memiliki leadership (jiwa kepemimpinan). 

Seharusnya profesi ini sangat cocok dijalankan oleh kaum muda, karena tengah memiliki semangat dan jiwa petualang tinggi.  Jika merasa mampu mengapa tidak dicoba?

Post a Comment for "Mengenal Pentingnya Melakukan Aktivitas Berwirausaha"